Pada saat saya kuliah di berlin tahun 1997 sebelum kerusuhan sampai dengan 2007. Saya memiliki asuransi kesehatan, yang saya pilih adalah Techniker Krankenkasse. Pada awalnya pembayaran perbulan sebesar 50DM (Deutsche Mark). Semakin kesini naik tarifnya dan perubahan ke Euro sehingga saya membayar 100Euro per bulan.
Kenapa sih kok kemaruk pake asuransi segala? Ya asuransi kesehatan adalah syarat pertama untuk perpanjang ijin tinggal, jadi mau ngga mau harus pakai deh.. Pada waktu disana sih saya hanya pakai ke dokter gigi aja, 6 bulan sekali dan kadang2 kalau gigi berlubang. Selain itu sih jarang banget dipakai.
Sekarang ini di indonesia sudah ada juga milik pemerintah, yang dulunya namanya askes, sekarang menjadi bpjs. Anggap aja menabung pada saat sekarang ini, keadaan tidak menentu, penyakit juga tidak bisa tahu kapan datangnya. Sehingga sangat perlu berjaga-jaga dengan memiliki minimal bpjs.
Kelas I hanya sebesar 59500 per bulan per orang. Ngga mahal kan, dibandingkan di jerman yang pada awalnya 50DM. Kalau setiap orang sebelum sakit baru daftar, bisa jadi bpjs akan bangkrut. Kita tidak mau itu terjadi, karena asuransi kesehatan ini sangat lah penting. Jadi mari kita sadar untuk sejak dini memiliki asuransi.
Comments